Baru-baru ini, netizen tengah dikejutkan dengan kemunculan Putra Kandias di Facebook. Pasalnya, lelaki yang berusia 19 tahun ini mengaku berasal dari masa depan dan datang dari tahun 2035.
Putra Kandias mengaku datang ke tahun 2014 dengan menggunakan sebuah mesin waktu. Lewat halaman Facebook-nya, ia pun menyampaikan tiga misi yang dibawanya. Hal ini tentu saja mengundang kehebohan netter di Facebook.
"Misiku yang pertama adalah mengingatkan kepada saudara-saudara bahwa akan terjadi bencana besar di awal tahun 2015," tulisnya. Misinya yang kedua adalah mencari seorang anak indigo yang tidak bisa ia sebutkan namanya. "Beliau akan saya bawa ke tahun 2035," ujar Putra Kandias.
Sementara misi terakhirnya yaitu ia harus merahasiakan tujuannya membawa anak indigo tersebut ke tahun 2035. Ia juga harus merahasiakan dimana posisi mesin waktunya berada. Tidak hanya itu, ia pun memberikan pernyataan-pernyataan kontroversial terkait Indonesia.
Putra Kandias mengatakan bahwa akan ada bencana dahsyat di awal tahun 2015 dan memastikan di tahun 2017 akan ada perang nuklir. Indonesia pun hanya akan menyisakan Pulau Sumatera dan Kalimantan, karena Pulau Jawa telah tenggelam, serta Sulawesi dan Nusa Tenggara menjadi negara sendiri. Tidak hanya itu, ia pun meramalkan bahwa Tim Nasional sepak bola Indonesia akan memenangkan Piala AFF 2014 di Hanoi, Vietnam, minggu depan.
Netter yang heboh pun langsung memberikan komentarnya. "Saya dari tahun 2069, misi saya datang ke 2014 untuk mencari anak mabok yg ngaku2 dari 2035, kata mamahnya suruh pulang, makan dulu," tulis pemilik akun Rizky Ramadhan di kolom komentar.
Netter pun menilai bahwa Putra Kandias hanyalah lelaki iseng kurang kerjaan. Seorang pengguna Facebook bernama Vera Nindhy mengunggah foto seorang remaja di Sumatera Selatan yang memiliki foto sama persis seperti Putra Kandias. "Nih, facebooknya, lapor yang berwajib aja dengan tuduhan membuat resah masyarakat," tulis Vera Nindhy di halaman Facebook Putra Kandias.
No comments:
Post a Comment
Segala komen yang tersiar adalah pandangan dan pendapat peribadi dan PahangKu tidak sesekali mewakili sesiapa atau mana-mana pihak dan tanpa dipengaruhi berhak untuk menyiar atau tidak komen yang ditulis. Pandangan dan pendapat dari komen yang tersiar tidak juga merupakan pandangan PahangKu ~ Editor